Saturday, September 3, 2016

Kunci LKS Taksonomi Kelas X MIPA 2

LEMBAR KEGIATAN SISWA
Tujuan: Siswa dapat menjelaskan tingkatan takson dalam sistem klasifikasi
Kegiatan 1
1.    Carilah nama ilmiah tanaman yang kalian bawa berdasarkan kajian literatur dan sumber internet yang relevan
2.    Kelompokkan tanaman tersebut berdasarkan ciri morfologi yang sama
3.    Buatlah susunan hierarki tingkat taksonomi
Tabel Data Pengamatan
Nama Indonesia Tanaman
Nama Ilmiah Tanaman
Jeruk Nipis
Jeruk Purut
Kemuning
Kedondong
Mangga
Jambu Mete
Lengkeng
Rambutan
Matoa
Citrus aurantifolia
Citrus hystrix
Murraya paniculata
Spondias dulcis
Mangifera indica
Anacardium occidentale
Dimocarpus longan
Nephelium lappaceum
Pometia pinnata

Pengelompokkan tanaman
Ciri-ciri
Tanaman yang Tergolong
(Gunakan Nama llmiah)
Tumbuhan berkayu, daun memiliki kelenjar minyak (ada titik-titik), buah asam, daging buah bersekat-sekat
Citrus aurantifolia, Citrus hystrix, Murraya paniculata
Daun tunggal atau menyirip ganda, satu tangkai tersusun banyak bunga, bijinya berselaput bening dan berair, kulit buah keras.
Dimocarpus longan, Nephelium lappaceum, Pometia pinnata
Tumbuhan berkayu, berdaun tunggal atau majemuk, kulit biji keras, tangkai bunga bercabang dan berbunga banyak, terdapat bangun cincin pada benang sari.
Mangifera indica, Anacardium occidentale, Spondias dulcis

 Pertanyaan Diskusi
Jenis-jenis famili tumbuhan

  1. Anacardiaceae: Tumbuhan yang memiliki ciri-ciri habitus perdu, pohon. Daun tunggalatau mejemuk, tersebar. Bunga mejemuk; biseksual atau uniseksual; pentamer; stamen 5-10, seringterdapat staminodium; terdapat diskus bentuk cincin dekat stamen; ovarium superum atau semiinferumdengan 1-5 karpel, ruang sejumlah karpel, 1-2 ovul tiap ruang. Buah tunggal; drupa. Hasil pengamatan tumbuhan yang menunjukkan famili ini adalah Mangifera indica, Anacardium occidentale, Spondias dulcis
  2. Sapindaceae: Tumbuhan berkayu, Daun majemuk pinnatus atau tunggal, bunga dalam karangan berbentuk panicul, umumnya mono atau dioceus, benang sari berambut halus, selaput biji berdaging dan berair. Hasil pengamatan tumbuhan yang menunjukkan famili ini adalah Dimocarpus longan, Nephelium lappaceum, Pometia pinnata
  3. Rutaceae: tanaman berkayu yang selalu hijau dimana ukurannya sangat bervariasi mulai dari ukuran kecil, sedang, dan pohon besarDaun jeruk secara keseluruhan memilki panjang 4-15 cm. Bentuk daun sangat bervariasi mulai. Bentuk daun yang bervariasi dapat digunakan sebagai tanda spesifik pada jeruk.. Daun jeruk memilki aroma spesifik karena mengandung minyak atsiri. Kulit buahnya memiliki tiga lapisan.Lapisan luar disebut flavedo, yang mula-mula berwarna hijau tetapi bila buah masak warnanya berubah menjadi kuning atau jingga dimana mengandung banyak minyak atsiri. Lapisan tengah disebut albedo, yang bersifat seperti spons terdiri atas jaringan bunga karang yang biasanya berwarna putih. Lapisan dalamnya bersekat sehingga membentuk ruang dalam ruangnya terdapat gelembung-gelembung yang berisi air dan bijinya terdapat bebas diantara gelembung-gelembung ini. Hasil pengamatan tumbuhan yang menunjukkan famili ini adalah Citrus aurantifolia, Citrus hystrix, Murraya paniculata
Tingkatan Takson
Tingkatan Takson
Kerucut Takson
Kerucut Takson
Pak Buk jangan lupa tulis kutipan/sitasi jika menggunakan LKS ini ya..Mari kita menulis sitasi dari sumber referensi kita.. Mohon kritik, saran, dan masukannya

2 comments: